-->

Seminar dan Expo Kewirausahaan Bersama Bpk. MUlyadi, SP

POTRET PERTANIAN - Salam dan Bahagia, Seminar dan Expo Kewirausahaan yang diselenggarakan oleh himpunan mahasiswa Se-Fakultas Pertanian  Universitas Tamansiswa padang dengan Narasumber Kordinator Jasa Pertanian Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Sumatera Barat,  Mulyadi, SP, diruang Prof. Haryono Suyono, Kampus Unitas Padang Jalan. Tamansiswa No 9 Padang sumatera Barat. Kamis 03/05/2018.

Acara yang dibuka langsung Oleh Rektor Universitas Tamansiswa Padang, Dr. Ediwirman, SP, MP, dan dihadiri lebih dari seratus orang  mahasiswa dari semua jurusan di universitas tamansiswa.

Dalam sambutanya Rektor Unitas Padang mengatakan Bahwa  Lahirnya kewirausahaan karna adanya jiwa dan keinginan untuk berwira usaha, tentu semua itu harus didukung dengan sumber  ilmu pengetahuan, Potensi untuk membangun bisnis atau berwira usaha terdapat pada semua  mahasiswa tergantung bagaimana membangun jiwa interprenur itu sendiri  kepda setiap jiwa calon wirausahawan. Memang tak mudah dalam membangun sebuah wirasa usaha, karena akan terdapat problem yang akan dihadapi, akan tetapi dengan semangat interprener yang terus kita bangun akan bisa melewati semua itu, Rektor unitas juga berharap  akan lahir  melahir interprenur-interprenur yang nantinya akan menjadi tokoh-tokoh nasional.

Acara yang dijadwalkan sampai jam 14:00 tersbut berlangsung dengan beberapa segmen, diantaranya Presentasi Para Mahasiswa Kewira Usahaan dengan Produk-produk hasil ciptaan mereka dibuka juga disana Stan untuk mengenalkan dan mempromosikan hasil produk para mahasiswa kreatif Unitas Padang.

Dalam kesempatan tersebut terdapat 13 kelompok mahasiswa dengan beberapa macamproduk olahan hasilpertanian dan kerajinan dari bahan mineral yaitu banbu yang di ubah menjadi lampu hias oleh kelomok wirausahwan prodi Agribisnis.

Dari ke 13 kelompok tersebut masing-masing mengenalkan hasil olahan dalam bentuk makanan ringan yaitu,  Donat Buah Naga, Salad Buah Mini, Kelompok tiga produk Nabeez Mu Makanan ringan dari Olahan Kurna, Kelompok empat dengan nama Produk SICOGAN (singkong coklat elegan). Nugget Labu, kripik Ubi Grekruid, Tofu katsu adalah cemilan yang cukup mengenyangkan dan bergizi namun tidak terlalu ‘berat’ seperti nasi, Serundeng Kelapa, Banana Nagut Greget, Jamur Crispy, kerajinan lampu hias dari bambu, Donat Kentang dan Purple Yam Puding.

Setelah semua kelopok memperkenalkan produk dan memberi kesempatan bagi semua peserta untuk mencicipi produk yang telah disiapkan, dan antusias peserta untuk membeli setelah mencoba membuat semua produk mereka ludes diborong oleh para peserta.

Acara dilanjutkan dengan penialain juri untuk kelompok paling kreatif dalam mepresentasikan produknya dan dilanjutkan pada acara puncak yang yaitu pemaparan materi oleh narasumber sumber.

Dalam penyampaian Narasumber Bpk. Mulyadi, SP, menyampaikan banyak hal dari bagaimana memulai beirausaha dari awal sampai berjalan sebuah usaha tersebut. Banyak tips-tips yang beliau berikan kepada peserta.

Mulyadi juga mengatakan dalam memulai sebuah usaha banyak hal harus diperhatikan diantaranya adalah, Memperhatikan Kualitas Produk, Menguji Produk, Menentukan Segmen Pasar, Promosi, Memperluas Jaringan Atau Kerjasama, Pasar/ Penjualan, Meningkatkan Keterampilan Sdm, Memperhatikan Keluhan Pelanggan, Kenali Kompetitor Bisnis, Komitmen Pada Visi Yang Dituju, Yang Terahir Bergaul Dengan Orang Yang Lebih Berpengalaman. 

Diakhir Pemaparan Materinya Mulyadi berpesan “ Menyelamatkan Sektor Pertanian dapat dilakukan dengan banyak cara, Seperti Pepatah mengatakan Banyak Jalan Menuju Roma,. Sarjana Pertanian atau generasi muda Boleh bekerja dimanapun dan jadi apapun, Asalkan kembalilah, belalah dan majukan pertanian Indonesia untuk terus mewujudkan kesejahteraan bangsa, sertamendukung kedaulatan, ketahanan dan keamanan pangan” Pungkas Mulyadi SP. Mengahiri Presentasinya. (Pras)

0 Response to "Seminar dan Expo Kewirausahaan Bersama Bpk. MUlyadi, SP"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel